Sekolah Menengah Pertama ( Kelas 7-10)

RINGKASAN

Usia: 12-16 tahun
Pada saat ini, siswa mengalami fase dimana banyak terjadi perubahan secara fisik dan mental.

Program kami dirancang dengan cermat agar peserta didik dapat merangkul dan memahami dunia yang semakin saling terkait di sekitar mereka dan untuk menumbuhkan sikap positif terhadap pembelajaran itu sendiri, serta mengenal jati diri mereka dengan lebih baik.

Program kami menggabungkan kurikulum dari Cambridge Secondary dan Kurikulum sekolah serta Kurikulum Nasional untuk memastikan peserta didik siap meraih keseimbangan secara akademis, sosial dan emosional.

TUJUAN:

  • Membangun moral yang berIntegritas dan menunjukkan empati kepada orang lain
  • Memiliki keyakinan pada kemampuan diri sendiri dan mudah beradaptasi terhadap perubahan
  • Menghargai beragam pandangan dan mampu berkomunikasi secara efektif
  • Bertanggung jawab atas pembelajaran sendiri
  • Memiliki kreativitas, sportifitas , dan penghargaan terhadap seni dan budaya

Peserta didik dipersiapkan untuk mengikuti ujian berstandar Nasional (Ujian Nasional) di kelas 9 dan juga untuk mengambil Cambridge Secondary Checkpoint serta International General Certificate of Secondary Education (IGCSE) Exams di kelas 10.

Cambridge Pathway

Cambridge Primary

Primary 3-5
Cambridge
Progression Test
Primary 6
Cambridge Primary
Checkpoint

Cambridge Lower Secondary

Secondary 2
Cambridge
Secondary Checkpoint



Cambridge Upper Secondary

Secondary 4
Cambridge IGCSE
exams
(International
General Certificates
of Secondary Education)

Cambridge Advanced

Junior College 2
Cambridge As & A
Level exams



Open chat
1
Hello,
Can We Help You?